Sabtu, 12 Juni 2010

laporan pkl pt.inti

LAPORAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI

PENDIDIKAN SISTEM GANDA

DI

PT INDUSTRI TELEKOMUNIKASI INDONESIA (PERSERO)

JL. MOHAMAD TOHA NO.77 BANDUNG 40253, INDONESIA


Disusun Oleh :

Nama : Ade Hermawan

NIS : 080910338

Program Keahlian : Teknik Komputer Jaringan

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 1 KATAPANG

KELOMPOK TEKNOLOGI DAN INDUSTRI

KABUPATEN BANDUNG

2010/2011





SETTING SHARING PRINTER JARINGAN LAN





LEMBAR PENGESAHAN PIHAK INDUSTRI

LAPORAN PRAKTIK

SETTING SHARING PRINTER JARINGAN LAN

DI

PT INDUSTRI TELEKOMUNIKASI INDONESIA (PERSERO)

Laporan ini disetujui oleh :

Pembimbing Pembimbing

Ikhlas Fauzi Rudi Subhan

NIP. 198508145 NIP. 198511171

Pembimbing

Tohir Wibowo

NIP. 198003009

Perencanaan dan Pengendalian Proyek II

Div. MP

Mustamin Marjaing

NIP. 198711152











LEMBAR PENGESAHAN PIHAK SEKOLAH

LAPORAN PELAKSANAAN

PRAKTIK KERJA INDUSTRI

DI

PT INDUSTRI TELEKOMUNIKASI INDONESIA (PERSERO)

Periode 25 Januari 2010 – 25 April 2010

Ketua Program Keahlian Pembimbing

Hendi Hadiansah,S.Pd,S.ST Andri Aljani, S. Kom

NIP. 19730319 200003 1 003 NIP.


Waka Hubin

AR. Sumirat, BA, Spd

NIP.


Mengetahui

Kepala Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Katapang

Drs. Asep Rusmana, S.Pd, M.M.Pd

NIP. 19620320 198811 1 001

















Kata Pengantar

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan limpahan rahmat dan karunia-Nya kepada penulis sehingga laporan praktik kerja industri (Prakerin) di PT. INTI (Industri Telekomunikasi Indonesia) Jl. Moh. Toha no. 77 Bandung. Penulis melakukan praktik kerja selama 3 bulan yang berlangsung dari tanggal 25 Januari 2010 sampai dengan 25 April 2010.

Laporan praktik kerja industri ini diajukan untuk memenuhi salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Akhir Nasional (UAN) dan merupakan tugas yang diberikan setelah melaksanakan praktik kerja industri.

Dalam penyusunan laporan hasil praktik kerja industri ini penulis tidak menyelesaikannya sendiri, namun tentunya dibantu oleh beberapa pihak yang berperan penting dalam penyusunan laporan ini. Untuk itu penulis ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak sekolah yang telah membantu dalam penyusunan laporan ini diantaranya :

1. Bapak Drs. Asep Rusmana, S.Pd, M.M.Pd selaku kepala sekolah yang telah memberikan ijin kepada penulis untuk melaksanakan praktik kerja di PT. INTI.

2. Bapak AR. Sumirat, BA, S.pd. selaku wakasek hubin.

3. Bapak Hendi Hadiansah, S.Pd, S.ST selaku kepala instalasi bidang Teknik Komputer Jaringan.

4. Bapak Andri Aljani, S.Kom selaku pembimbing penulis dalam melaksanakan praktik kerja dan dalam pembuatan laporan praktik ini.

5. Bapak dan Ibu guru di SMKN 1 Katapang yang telah memberikan bimbingan belajar kepada penulis.

6. Keluarga tercinta yang telah memberikan dukungan dan bantuan atau dorongan kepada penulis dalam penyusunan laporan ini.

7. Teman-teman sekolah yang telah membantu penulis dalam pembuatan laporan praktik yang tidak dapat penulis sebutkan satu per satu.

Dan dari pihak industri :

1. Ibu Nina selaku Pembina yang telah membantu penulis dalam mendapatkan tempat untuk Prakerin.

2. Bapak Ramdhan Jokomulyawan selaku Pembimbing yang telah menyetujui permohonan penulis untuk Prakerin di PT. INTI bagian MAN PROY.

3. Bapak Rudi Subhan selaku Pembimbing penulis di PT. INTI bagian MAN PROY.

4. Bapak Ikhlas Fauzi selaku Pembimbing penulis di PT. INTI bagian MAN PROY.

5. Bapak Tohir Wibowo selaku Pembimbing penulis di PT. INTI bagian MAN PROY.

6. Rekan-rekan di PT. INTI yang tidak bisa di sebutkan satu per satu yang telah membantu penulis dalam memberikan informasi serta atas segala kerja samanya. Dan juga penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak baik secara langsung maupun tidak langsung yang telah memberikan bantuannya.

Penulis menyadari bahwa laporan hasil praktik kerja industri ini masih jauh dari sempurna dan masih banyak yang perlu dibenahi. Untuk itu penulis mohon kerja samanya dari semua pihak untuk mengeritik dan memberikan saran supaya dalam pembuatan laporan lainnya dapat jauh lebih baik dari sebelumnya, dan penulis juga berharap semoga laporan ini dapat bermanfaat khususnya bagi penulis umumnya bagi pembaca terutama bagi adik-adik kelas yang akan melaksanakan praktik kerja industri supaya menjadi pedoman.

Semoga amal baik yang diberikan kepada penulis sebelum dan sesudahnya Prakerin mendapat balasan dari Allah SWT.

Bandung, 20 April 2010

Penulis













DAFTAR ISI

* Kata Pengantar.............................................................................. i
* Daftar Isi....................................................................................... iv
* Daftar Gambar.............................................................................. vii
* Daftar Lampiran ........................................................................... ix
* BAB I PENDAHULUAN.......................................................... 1

o Latar Belakang Prakerin.................................................... 1

o Uraian Tujuan Prakerin .................................................... 2

o Uraian Tujuan Pembuatan Laporan Prakerin.................... 3

o Pembatasan Masalah......................................................... 4

o Sistematika Penulisan Laporan Prakerin........................... 4

* BAB II TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN........................ 7

o Sejarah Singkat Perusahaan.............................................. 7

§ Era 1974 – 1984.................................................... 8

§ Era 1984 – 1994.................................................... 8

§ Era 1994 – 2000.................................................... 9

§ Era 2000 – 2004.................................................... 10

§ Era 2005 – sekarang.............................................. 11

o Tujuan Perusahaan............................................................ 12

o Contact Information......................................................... 13

o Nilai Utama Logo PT. INTI.............................................. 13

o Struktur Organisasi Perusahaan........................................ 14

* BAB III LANDASAN TEORI.................................................. 15

o Uraian Jaringan Komputer dan LAN................................ 15

o Macam-macam Topologi Jaringan LAN........................... 16

o Type Jaringan.................................................................... 19

o Manfaat Jaringan LAN..................................................... 19

§ Resource Sharing.................................................. 19

§ Reliabilitas Tinggi................................................. 20

§ Menghemat Uang................................................. 20

o Komponen Jaringan LAN................................................ 20

§ Media Transmisi Data........................................... 20

§ Hadware Jaringan................................................. 22

o Membangun Jaringan LAN............................................... 25

§ Pemanangan Kabel................................................ 25

§ IP Address............................................................ 27

* BAB IV URAIAN KHUSUS..................................................... 30

Pendahuluan......................................................................... 30

§ Setting Sharing Printer Server ke Printer Client

Menggunakan Model Switch Printer................................ 30

§ Menghapus Driver Printer...................................................... 45

§ Menentukan Default Printer.................................................. 46

§ Mengganti Nama Printer........................................................ 47

§ Penjelasan Menu Sortcut pada Icon Printer....................... 47

§ Tips Merawat Printer.............................................................. 49

* BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.................................. 50

o Kesimpulan.................................................................... 50

o Saran : - untuk Pihak Industri .................................... 50

o untuk Pihak Sekolah................................... 51

* DAFTAR PUSTAKA.............................................................. 52
* LAMPIRAN – LAMPIRAN.................................................. 53
* IDENTITAS SISWA.............................................................. 55
















DAFTAR GAMBAR

* Gedung Kantor Pusat (GKP) PT. INTI........................................ 7
* Logo PT.INTI............................................................................. 13
* Struktur Organisasi Perusahaan.................................................... 14
* Topologi Bus............................................................................... 17
* Topologi Token Ring................................................................... 17
* Topologi Star.............................................................................. 18
* Kabel UTP................................................................................. 20
* Kabel Koaksial........................................................................... 21
* Fiber Optik................................................................................. 22
* Kartu Jaringan............................................................................. 23
* Switch......................................................................................... 23
* Router......................................................................................... 23
* Konektor RJ-45.......................................................................... 24
* Konektor BNC........................................................................... 25
* Crimp Tool................................................................................. 25
* Crossover Cable.......................................................................... 25
* Straight– Through Cable............................................................... 26
* Urutan Kabel Metode Straigh...................................................... 26
* Urutan Kabel Metode Crossover................................................. 27
* Contoh Printer HP LaserJet......................................................... 30
* Jendela Printer and Faxes............................................................ 32
* Jendela Add Printer Wizard......................................................... 33
* Jendela Pemilihan Describs.......................................................... 34
* Jendela Pemilihan Port................................................................. 35
* Jendela Add Port Wizard............................................................ 36
* Jendela Nama Port..................................................................... 37
* Jendela Tahap Akhir Pembuatan Port........................................... 38
* Jendela Pemilihan Driver Printer.................................................. 39
* Jendela Menentukan Nama Printer.............................................. 40
* Jendela Menentukan Sharing....................................................... 41
* Jendela Menentukan Lokasi Sharing............................................ 42
* Jendela Pemilihan Pertanyaan Print Test Page.............................. 43
* Jendela Proses Akhir................................................................. 44
* Installasi Driver Printer............................................................... 44
* Hasil Installasi Printer Sharing..................................................... 44
* Kotak Dialog Konfirmasi Penghapusan Printer............................ 45
* Tampilan Menu Shortcut pada Icon Printer...................................................... 48





DAFTAR LAMPIRAN

Ø Lampiran Penerimaan Prakerin................................................... 54

BAB I

PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang Praktik Kerja Industri (Prakerin)

Dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) menghadapi Asian Free Trade Area (AFTA) dan Asian Free Labour Area (AFLA), Departemen Pendidikan Nasional melalui Direktorat Pendidikan Menengah Kejuruan telah memberikan arahan yang jelas bagi pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia menghadapi perkembangan masa yang akan datang sesuai dengan ketentuan GBHN 1993 yang menitik beratkan pada pembangunan ekonomi dan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pendidikan dan Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.

Pendidikan merupakan pilar dan alat utama (mean) pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) secara jelas berperan membentuk peserta didik menjadi asset bangsa yang diharapkan menjadi manusia produktif untuk menhasilkan dan menciptakan produk unggulan Industri Indonesia dalam menghadapi pasar global.

Sumber Daya Manusia (SDM) yang terdidik dan terlatih adalah andalan utama untuk menentukan suatu keunggulan. Keahlian profesional tenaga kerja yang terlibat dalam proses produksi akan menentukan mutu, biya produksi, dan penampilan kualitas akhir produksi industri sekaligus menjadi faktor penentu daya saing produk industri tersebut. Keahlian profesi pada dasarnya mengandung unsur ilmu pengetahuan teknik dengan keahlian Seft Skill, Hard Skill dan Kiat (Arts).

I.2 Uraian Tujuan Praktik Kerja Industri (Prakerin)

Sebelum ketujuan, kita harus tahu apa pengertian dari Praktik Kerja Industri (Prakerin) itu sendiri. Praktik Kerja Industri adalah bagian dari Pendidikan Sistem Ganda (PSG), dimana sebagian proses pembelajaran produktif dilaksanakan di Dunia Usaha dan Industri yang revelan dengan program keahlian masing-masing, selain itu tuntutan kurikulum SMK sangat menitik beratkan kepada praktik langsung di Industri terkait. Sementara Pendidikan Sistem Ganda (PSG) adalah suatu bentuk penyelenggaraan pendidikan keahlian profesional yang memadukan secara sistematik dan sinkron program pendidikan di sekolah dan program penguasaan keahlian yang diperoleh melalui kegiatan bekerja langsung di Dunia Kerja (Dunia Usaha/Industri), secara terarah untuk mencapai suatu tingkat keahlian profesional tertentu sehingga tercapai Link and Match (keterpaduan kerja sama) antara Dunia Pendidikan dan Dunia Industri.

Dalam pelaksanaan Praktik Kerja Industri bagi siswa SMK mempunyai maksud dan tujuan sebagai berikut :

1. Memperkokoh” Link and Match (keterpaduan kerjasama)” antara Sekolah dengan Dunia Kerja/Industri.

2. Meningkatkan efisiensi proses pendidikan dan pelatiahan tenaga kerja yang berkualitas dan profesional.

3. Memberikan pengalaman dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai bagian dari proses Pendidikan.

4. Membekali siswa dengan pengalaman sebenarnya dalam Dunia Kerja sebagai persiapan guna menyesuaikan diri dengan DU/DI.

5. Memantapkan disiplin, percaya diri, dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas.

6. Mendorong siswa berjiwa wiraswasta.

7. Menjajagi penempatan dan lowongan kerja untuk lulusan sekolah mereka menyelesaikan pendidikannya.

8. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian profesional dengan tingkat pengetahuan, keterampilan dan etos kerja yang sesuai dengan tuntutan lapangan Kerja.

I.3 Uraian Tujuan Pembuatan Laporan

Setelah siswa menyelesaikan praktik dan sebelum meninggalkan tempat praktik, siswa wajib membuat laporan sementara dengan menyertakan agenda harian pelaksanaan Praktik Lini Produksi (PLP) yang disahkan oleh Dunia Industri atau lembaga dan guru pembimbing. Dengan demikian tujuan penulisan laporan Prakerin adalah :

1. Siswa mampu memahami, memantapkan dan mengembangkan pelajaran yang diperoleh di sekolah dan penerapannya di laksanakan di Dunia Kerja.

2. Siswa mampu mencari altenatif pemecahan masalah kejuruan lebih luas dan mendalam yang dituangkan dalam buku laporan.

3. Mengumpulkan data guna kepentingan sekolah dan siswa itu sendiri.

4. Menambah pembendaharaan perpustakaan sekolah dan menunjang peningkatan wawasan dan pengetahuan siswa angkatan berikutnya.

1.4 PEMBATASAN MASALAH

Permasalahan yang akan dibahas pada laporan ini adalah segala kegiatan penulis selama melaksanakan Prakerin di PT. INTI dimana disana penulis ditempatkan di bagian Manajemen Proyek (MP). Pada laporan ini penulis akan membahas mengenai Setting Sharing Printer Jaringan LAN.

1.5 SISTEMATIKA PENULISAN LAPORAN PRAKERIN

· Halaman Judul

· Lembar Pengesahan : - dari Pihak Industri

- dari Pihak Sekolah

· Kata Pengantar

· Daftar Isi

· Daftar Gambar

· Daftar Lampiran

· BAB I PENDAHULUAN

Membahas mengenai latar belakang pelaksanaan Praktik Kerja Industri (Prakerin), tujuan Prakerin, tujuan pembuatan laporan serta sistematika laporan itu sendiri.

· BAB II TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

Membahas mengenai sejarah PT. INTI dan profil perusahaan PT. INTI.

· BAB III LANDASAN TEORI

Membahas mengenai landasan dari salah satu topik atau pekerjaan yang dilakukan beserta bagian-bagiannya yang berhubungan dengan materi yang akan di jelaskan pada BAB IV.

· BAB IV URAIAN KHUSUS

Membahas mengenai teori yang disajikan dalam landasan teori bersdasarkan pengalaman melaksanakan Praktik Lini Produksi (PLP). Yaitu mengenai hal-hal yang berhubungan dengan Setting Sharing Printer Jaringan LAN.

· BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Berisi mengenai kesimpulan dan saran-saran untuk pihak industri maupun pihak sekolah dalam pelakasanaan Prakerin.

· DAFTAR PUSTAKA

Berisi sumber-sumber yang menjadi acuan penulis dalam penulisan laporan Prakerin.

· LAMPIRAN-LAMPIRAN

· IDENTITAS SISWA

BAB II

TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 SEJARAH DAN PERKEMBANGAN PT. INTI








Gambar 2.1.1 Gedung Kantor Pusat (GKP) PT. INTI

Eksistensi dan Perkembangan PT. INTI (1974 – 2004)

Dari cikal bakal Laboratorium Penelitian dan Pengembangan Industri Bidang Pos dan Telekomuniasi (LPPI-POSTEL), pada 30 Desember 1974 berdirilah PT Industri Telekomunikasi Indonesia (INTI) sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan misi untuk menjadi basis dan tulang punggung pembangunan Sistim Telekomunikasi Nasional (SISTELNAS).

Seiring waktu dan berbagai dinamika yang harus diadaptasi, seperti perkembangan teknologi, regulasi, dan pasar, maka selama lebih dari 30 tahun berkiprah dalam bidang telekomunikasi, INTI telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan diantaranya :

* Era 1974 - 1984

Fasilitas produksi yang dimiliki INTI antara lain adalah:

Ø Pabrik Perakitan Telepon.

Ø Pabrik Perakitan Transmisi.

Ø Laboratorium Software Komunikasi Data.

Ø Pabrik Konstruksi & Mekanik.

Kerjasama Teknologi yang pernah dilakukan pada era ini antara lain dengan Siemens, BTM, PRX, JRC, dan NEC.

Pada era tersebut produk Pesawat Telepon Umum Koin (PTUK) INTI menjadi standar Perumtel (sekarang Telkom).

* Era 1984 - 1994

Fasilitas produksi terbaru yang dimiliki INTI pada masa ini, di samping fasilitas-fasilitas yang sudah ada sebelumnya, antara lain adalah Pabrik Sentral Telepon Digital Indonesia (STDI) pertama di Indonesia dengan teknologi produksi Trough Hole Technology (THT) dan Surface Mounting Technology (SMT).

Kerjasama Teknologi yang pernah dilakukan pada era ini antara lain adalah:

Ø Bidang sentral (switching), dengan Siemens.

Ø Bidang transmisi dengan Siemens, NEC, dan JRC.

Ø Bidang CPE dengan Siemens, BTM, Tamura, Shapura, dan TatungTEL.

Pada era ini, INTI memiliki reputasi dan prestasi yang signifikan, yaitu:

Ø Menjadi pionir dalam proses digitalisasi sistem dan jaringan telekomunikasi di Indonesia.

Ø Bersama Telkom telah berhasil dalam proyek otomatisasi telepon di hampir seluruh ibu kota kabupaten dan ibu kota kecamatan di seluruh wilayah Indonesia.

* Era 1994 - 2000

Selama 20 tahun sejak berdiri, kegiatan utama INTI adalah murni manufaktur. Namun dengan adanya perubahan dan perkembangan kebutuhan teknologi, regulasi dan pasar, INTI mulai melakukan transisi ke bidang jasa engineering.

Pada masa ini aktivitas manufaktur di bidang switching, transmisi, CPE dan mekanik plastik masih dilakukan. Namun situasi pasar yang berubah, kompetisi yang semakin ketat dan regulasi telekomunikasi yang semakin terbuka menjadikan posisi INTI di pasar bergeser sehingga tidak lagi sebagai market leader. Kondisi ini mengharuskan INTI memiliki kemampuan sales force dan networking yang lebih baik.

Kerjasama teknologi masih berlangsung dengan Siemens secara single-source.

* Era 2000 - 2004

Pada era ini kerjasama teknologi tidak lagi bersifat single source, tetapi dilakukan secara multi source dengan beberapa perusahaan multinasional dari Eropa dan Asia. Aktivitas manufaktur tidak lagi ditangani sendiri oleh INTI, tetapi secara spin-off dengan mendirikan anak-anak perusahaan dan usaha patungan, seperti :

Ø Bidang CPE, dibentuk anak perusahaan bernama PT. INTI PISMA International yang bekerja sama dengan JITech International, bertempat di Cileungsi Bogor.

Ø Bidang mekanik dan plastik, dibentuk usaha patungan dengan PT PINDAD bernama PT. IPMS, berkedudukan di Bandung.

Ø Bidang-bidang switching, akses dan transmisi, dirintis kerja sama dengan beberapa perusahaan multinasional yang memiliki kapabilitas memadai dan adaptif terhadap kebutuhan pasar. Beberapa perusahan multinasional yang telah melakukan kerjasama pada era ini, antara lain :

o SAGEM, di bidang transmisi dan selular.

o MOTOROLA, di bidang CDMA.

o , di bidang fixed dan optical access network.

o Ericsson, di bidang akses.

o Hua Wei, di bidang switching dan akses.

· Era 2005 - sekarang

Dari serangkaian tahapan restrukturisasi yang telah dilakukan, INTI kini memantapkan langkah transformasi mendasar dari kompetensi berbasis manufaktur ke engineering solution. Hal ini akan membentuk INTI menjadi semakin adaptif terhadap kemajuan teknologi dan karakteristik serta perilaku pasar.

Dari pengalaman panjang INTI sebagai pendukung utama penyediaan infrastruktur telekomunikasi nasional dan dengan kompetensi sumberdaya manusia yang terus diarahkan sesuai proses transformasi tersebut, saat ini INTI bertekad untuk menjadi mitra terpercaya di bidang penyediaan jasa profesional dan solusi total yang fokus pada Infocom System dan Technology Integration(ISTI).

2.2 TUJUAN PT. INTI

PT INTI bertujuan menjadi pilihan pertama bagi pelanggan dalam mentransformasikan "MIMPI” menjadi “REALITA”.

Dalam hal ini, "MIMPI" diartikan sebagai keinginan atau cita-cita bersama antara INTI dan pelanggannya, bahkan seluruh stakeholder perusahaan.

Berdasarkan rumusan visi yang baru maka rumusan misi INTI terdiri dari tiga butir sebagai berikut :

Ø Fokus bisnis tertuju pada kegiatan jasa engineering yang sesuai dengan spesifikasi dan permintaan konsumen.

Ø Memaksimalkan value (nilai) perusahaan serta mengupayakan growth (pertumbuhan) yang berkesinambungan.

Ø Berperan sebagai prime mover (penggerak utama) bangkitnya industri dalam negeri.

Strategi INTI dalam periode 2006-2010 difokuskan pada bidang jasa pelayanan infokom dengan penekanan pada pengembangan "Infocom System dan Technology Integration (ISTI).

2.3 Contact Information

PT INDUSTRI TELEKOMUNIKASI INDONESIA (PERSERO)
Jl. Moh. Toha 77 Bandung 40253, Indonesia
Telp : +62 22 5201501 (10 lines)
Fax : +62 22 5202444
web : http://www.inti.co.id
E-mail : info@inti.co.id

2.4 Nilai Utama Logo PT Industri Telekomunikasi Indonesia (INTI)

Gambar 2.4.1 Logo PT. INTI

Integrity (integritas), konsisten dalam tindakan maupun ucapan dengan berdasarkan pada norma-norma, nilai moral, etika profesi dan bisnis yang berlaku, selalu jujur dan terbuka.

Network, membangun, memelihara dan memanfaatkan jaringan kerja (network) yang luas dan mendaya gunakan kontak bisnis yang luas demi kepentingan organisasi.

· Trust, kemampuan untuk bissa mempercayai orang lain termasuk kepercayaan pada prosedur dan aturan main.

· Teamwork, bekerja dengan kooperatif dan menempatkan diri dengan kelompok secara sinergi sebagai bagian dari perusahaan.

· Inovative, menemukan dan menciptakan ide, pemikiran dan cara baru yang lebih baik dari sebelumnya.

2.5 STRUKTUR ORGANISASI PT INTI


Gambar 2.5.1 Struktur Organisasi Perusahaan




















BAB III

LANDASAN TEORI

3.1 Uraian Jaringan Komputer dan LAN

Jaringan komputer adalah sebuah kumpulan komputer, printer dan peralatan lainnya yang terhubung dalam satu kesatuan. Informasi dan data bergerak melalui kabel-kabel atau tanpa kabel sehingga memungkinkan pengguna jaringan komputer dapat saling bertukar dokumen dan data, mencetak pada printer yang sama dan bersama-sama menggunakan hardware/software yang terhubung dengan jaringan. Setiap komputer, printer atau periferal yang terhubung dengan jaringan disebut node. Sebuah jaringan komputer dapat memiliki dua, puluhan, ribuan atau bahkan jutaan node.

Sementara itu pengertian dari Local Area Network (LAN) itu sendiri adalah jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa kilometer. LAN seringkali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan workstation dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik-pabrik untuk memakai bersama sumberdaya (resource, misalnya printer, merupakan salah satu bagian dalam sistem komputer yang berfungsi untuk menampilkan hasil pekerjaan) dan saling bertukar informasi. Karena resource maka model pemakaian printer seperti ini dikenal dengan Printer Sharing. Ada beberapa metode yang dapat digunakan untuk membuat beberapa komputer berbagi satu printer. Mulai dari model jaringan LAN, switch printer, bahkan manual switch.

Tujuan dari jaringan komputer adalah untuk menghubungkan jaringan-jaringan yang ada dalam jaringan tersebut sehingga informasi dapat ditransfer dari satu lokasi ke lokasi yang lain. Karena suatu perusahaan memiliki keinginan/kebutuhan yang berbeda-beda maka terdapat berbagai cara jaringan terminal-terminal dapat dihubungkan. Struktur geometric ini disebut dengan LAN Topologies. Terdapat empat Network Topologi yaitu :

Ø Bus

Ø Ring (cincin)

Ø Star

Ø Mesh

Setiap topologi memiliki karakteristik yang berdeda-beda dan masing-masing juga memiliki keuntungan dan kerugian.

3.2 Macam-macam Topologi Jaringan LAN

Topologi adalah suatu cara menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnya sehingga membentuk jaringan. Cara yang saat ini banyak digunakan adalah bus, token-ring, dan star. Masing-masing topologi ini mempunyai ciri khas, dengan kelebihan dan kekurangannya sendiri.

1. Topologi BUS

a. Keuntungan

Ø Hemat kabel

Ø Layout kabel sederhana

Ø Mudah dikembangkan

b. Kerugian

Ø Deteksi dan isolasi kesalahan sangat kecil

Ø Gambar 3.2.1.1 Topologi BusKepadatan lalu lintas

Ø Bila salah satu client rusak, maka jaringan tidak dapat berfungsi.

Ø Diperlukan repeater untuk jarak jauh

2. Topologi TokenRING

Metode token-ring (sering disebut ring saja) adalah cara menghubungkan komputer sehingga berbentuk ring (lingkaran). Setiap simpul mempunyai tingkatan yang sama. Jaringan akan disebut sebagai loop, apabila data dikirimkan ke setiap simpul dan setiap informasi yang diterima simpul diperiksa alamatnya apakah data itu untuknya atau bukan.

a) Keuntungan

Ø Hemat Kabel

b) Kerugian

Ø Peka kesalahan

Ø Pengembangan jaringan lebih kaku

3. Topologi STAR

Gambar 3.3.3.1 Topologi StarKontrol terpusat, semua link harus melewati pusat yang menyalurkan data tersebut kesemua simpul atau client yang dipilihnya. Simpul pusat dinamakan stasiun primer atau server dan lainnya dinamakan stasiun sekunder atau client server. Setelah hubungan jaringan dimulai oleh server maka setiap client server sewaktu-waktu dapat menggunakan hubungan jaringan tersebut tanpa menunggu perintah dari server.

a) Keuntungan

Ø Paling fleksibel

Ø Pemasangan/perubahan stasiun sangat mudah dan tidak mengganggu bagian jaringan lain

Ø Kontrol terpusat

Ø Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan

Ø Kemudahaan pengelolaan jaringan

b) Kerugian

Ø Boros kabel

Ø Perlu penanganan khusus

Ø Kontrol terpusat ( HUB/SWITCH) jadi elemen kritis

3.3 Type Jaringan

Type jaringan erat kaitannya dengan sistim operasi jaringan. Ada dua type jaringan yaitu sebagai berikut :

1. Jaringan Peer-to-peer Network

Peer artinya rekan sekerja. Peer-to-peer network adalah jaringan komputer yang terdiri dari beberapa komputer (biasanya tidak lebih dari 10 komputer dengan 1-2 printer). Dalam sistem jaringan ini yang diutamakan adalah penggunaan program, data dan printer secara bersama-sama.

2. Jaringan Server-Client Network

Server adalah komputer yang menyediakan fasilitas bagi komputer lawan dalam jaringan. Sedangkan Client adalah komputer-komputer yang menerima/menggunakan fasilitas yang disediakan oleh komputer server.

3.4 Manfaat Jaringan LAN

Ø Resource Sharing, dapat menggunakan sumberdaya yang ada secara bersama-sama. Misal seorang pengguna yang berada 100 km jauhnya dari suatu data, tidak mendapatkan kesulitan dalam menggunakan data tersebut, seolah-olah data tersebut berada didekatnya. Hal ini sering diartikan bahwa jaringan komputer mangatasi masalah jarak.

Ø Reliabilitas tinggi, dengan jaringan komputer kita akan mendapatkan reliabilitas yang tinggi dengan memiliki sumber-sumber alternatif persediaan. Misalnya, semua file dapat disimpan atau dicopy ke dua, tiga atau lebih komputer yang terkoneksi ke jaringan. Sehingga bila salah satu mesin rusak, maka salinan di mesin yang lain bisa digunakan.

Ø Menghemat uang. Komputer berukuran kecil mempunyai rasio harga/kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan komputer yang besar. Komputer besar seperti mainframe memiliki kecapatan kira-kira sepuluh kali lipat kecepatan komputer kecil/pribadi. Akan tetapi, harga mainframe seribu kali lebih mahal dari komputer pribadi. Ketidakseimbangan rasio harga/kinerja dan kecepatan inilah membuat para perancang sistem untuk membangun sistem yang terdiri dari komputer-komputer pribadi melalui komponen Jaringan LAN.

3.5 Komponen Jaringan

1. Media Transmisi Data

A. Kabel UTP

Jaringan komputer sekarang menggunakan kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) dengan standar 100 base - TX Fast Ethernet. Kabel UTP terdiri dari 4 pasang kawat berulir (twistwed Pair Wire) sehingga pada kabel itu semuanya terdapat 8 kawat. Setiap pasangan kawat ini di beri kode warna, yang pertama warna penuh (Biru, Orange, Hijau serta coklat) dan pasangannya yang berulir seputar yang utama tadi dengan warna putih dan strip warna yang sesuai dengan pasangannya.

B. Kabel Koaksial

Kabel ini mempunyai sifat-sifat sebagai berikut:

Ø Paling populer digunakan pada Local Area Network (LAN).

Ø Gambar 3.5.1.2 Kabel kaksial thick atau thick ethernetMemiliki bandwidth yang lebar, sehingga bisa digunakan untuk komunikasi broadband (multiple channel).

Ø Ada bermacam-macam jenis kabel coaxial aeperti kabel TV, thick, ARCnet, dan thin coaxial.

§ Thick coaxial dikenal dengan nama 10Base5, biasanya digunakan untuk kabel backbone pada instalasi jaringan ethernet antar gedung. Kabel ini sulit ditangani secara fisik karena tidak flexibel dan berat, namun dapat menjangkau jarak 500 m bahkan 2500 m dengan repeater.

§ Thin coaxial lebih dikenal dengan nama RG-58, cheapernet, 10Base2, dan thinnet, biasanya digunakan untuk jaringan antar workstation. Dapat digunakan untuk implementasi topologi bus dan ring karena mudah ditangani secara fisik

C. Fiber Optic

Ø Mahal

Ø Bandwidth lebar

Ø hampir tidak ada resistansi dan loss

Ø tidak bisa di-tap di tengah

Ø tidak terganggu oleh cuaca dan panas

Ø merupakan salah satu kabel utama di masa depan

D. Wireless

Ø instalasi mudah dilakukan

Ø setiap workstation berhubungan dengan hub atau cosentrator melalui gelombang radio atau infra merah

2. Hardware Jaringan

A. Server

Secara umum server adalah komputer program yang menyediakan service kepada komputer program lain yang sama ataupun berbeda. Dalam model programming client/server, server adalah program yang menunggu dan memenuhi permintaan dari client program yang sama atau berbeda.

B. Workstation

Merupakan komputer yang menggunakan fasilitas-fasilitas dan aplikasi yang disediakan oleh komputer server.

C. NIC (Network Interface Card)

Adalah computer circuit board or card yang dipasang dalam komputer (server maupun workstation) sehingga komputer dapat dihubungkan kedalam jaringan. Dilihat dari jenis interfacenya umumnya terbagi dua yaitu PCI dan ISA. Terdapat juga beberapa card diperuntukkan khusus untuk laptop atau notebook dengan socket PCMCIA. Sering disebut dengan ethernet card, Network card.







D. Switch

Merupakan konsentrator yang membagi sinyal data bagi network interface card (NIC).

E. Router

Merupakan peralatan yang menentukan rute (jalur) yang akan dilewati oleh data dalam jaringan.


F. Konektor

Merupakan peralatan yang digunakan untuk menghubungkan suatu media transmisi tertentu dengan network interface card.

a. RJ-45

Pada ujung-ujung kabel CAT 5 ini dipasangkan konektor yang dikenal sebagai konektor RJ-45 (RJ dari kata 'Registered Jack'). Konektor RJ-45 ini mirip dengan konektor pada kabel telepon (RJ-11). Bila pada kabel telepon menggunakan tiga pasang kawat, maka kabel network ini empat pasang. Untuk memudahkan memilah-milah kabel di masa datang, konektor RJ- 45 dipasangkan pada kabel CAT 5 dengan aturan tersendiri. Untukmelihat urutan kawat-kawat yang dipasang pada konektor RJ-45, Anda harus melihatnya dengan memegang 'klip' konektor ini di bagian bawah, agar lubangnya (tempat memasukkan kabel) menghadap Anda.

b. Konektor BNC

Konektor yang digunakan untuk menghubungkan kabel coaxial dengan kartu jaringan. Konektor ini mirip dengan penggunaan pada konektor TV. Konektor BNC ini ada 3 jenis yaitu Jenis Konektor BNC, Jenis Terminator BNC dan Jenis T BNC.










Konektor BNC
Terminator BNC
T BNC





G. Crimp Tool

Crimp tool/Crimping tool adalah alat untuk memasang kabel UTP ke konektor RJ-45/RJ-11 tergantung kebutuhan. Bentuknya macam-macam ada yang besar dengan fungsi yang banyak, seperti bisa memotong kabel, mengupas dan lain sebagainya. Ada juga yang hanya diperuntukan untuk crimp RJ-45 atau RJ-11 saja.

3.6 Membangun Jaringan LAN

1. Pemasangan Kabel

Dalam penyambungan kabel pada konektor RJ-45 ada dua jenis model.

Ø Yang pertama dinamakan dengan jenis sambungan Crossover Cable yang kegunaannya untuk menghubungkan dua computer membentuk LAN tanpa melalui hub. dan untuk menghubungan antara hub ke sebuah hub lainnya.

Ø Yang kedua dinamakan dengan jenis sambungan Straight– Through cable yang dipakai untuk menghubungkan computer ke sebuah hub.

Putih Orange


1


Putih Orange

Orange


2


Orange

Putih Hijau


3


Putih Hijau

Biru


4


Biru

Putih Biru


5


Putih Biru

Hijau


6


Hijau

Putih Coklat


7


Putih Coklat

Coklat


8


Coklat

Table urutan penyambungan kabel UTP ke konektor RJ-45 untuk metode straight cable:













Untuk penyambungan kabel UTP ke konektor RJ-45 utuk metode Cross cable, dengan urutan kabelnya :

Putih Orange


1


Putih Hijau

Orange


2


Hijau

Putih Hijau


3


Putih Orange

Biru


4


Biru

Putih Biru


5


Putih Biru

Hijau


6


Orange

Putih Coklat


7


Putih Coklat

Coklat


8


Coklat































2. IP Address

IP address adalah alamat yang diberikan pada jaringan komputer dan peralatan jaringan yang menggunakan protokol TCP/IP. IP address terdiri atas 32 bit angka biner yang dapat dituliskan sebagai empat kelompok angka desimal yang dipisahkan oleh tanda titik seperti 192.168.0.1.

IP address terdiri atas dua bagian yaitu network ID dan host ID, dimana network ID menentukan alamat jaringan komputer, sedangkan host ID menentukan alamat host (komputer, router, switch). Oleh sebab itu IP address memberikan alamat lengkap suatu host beserta alamat jaringan di mana host itu berada.

Kelas-kelas IP Address

Untuk mempermudah pemakaian, bergantung pada kebutuhan pemakai, IP address dibagi dalam tiga kelas seperti diperlihatkan pada table .

· IP address kelas A diberikan untuk jaringan dengan jumlah host yang sangat besar. Range IP 1.xxx.xxx.xxx. – 126.xxx.xxx.xxx, terdapat 16.777.214 (16 juta) IP address pada tiap kelas A. Pada IP address kelas A, network ID ialah 8 bit pertama, sedangkan host ID ialah 24 bit berikutnya. Dengan demikian, cara membaca IP address kelas A, misalnya 113.46.5.6 ialah : Network ID = 113 Host ID = 46.5.6 Sehingga IP address diatas berarti host nomor 46.5.6 pada network nomor 113.

· IP address kelas B biasanya dialokasikan untuk jaringan berukuran sedang dan besar. Pada IP address kelas B, network ID ialah 16 bit pertama, sedangkan host ID ialah 16 bit berikutnya. Dengan demikian, cara membaca IP address kelas B, misalnya 132.92.121.1 Network ID = 132.92 Host ID = 121.1 Sehingga IP address di atas berarti host nomor 121.1 pada network nomor 132.92. dengan panjang host ID 16 bit, network dengan IP address kelas B dapat menampung sekitar 65000 host. Range IP 128.0.xxx.xxx – 191.155.xxx.xxx.

· IP address kelas C awalnya digunakan untuk jaringan berukuran kecil (LAN). Host ID ialah 8 bit terakhir. Dengan konfigurasi ini, bisa dibentuk sekitar 2 juta network dengan masing-masing network memiliki 256 IP address. Range IP 192.0.0.xxx – 223.255.255.x. Pengalokasian IP address pada dasarnya ialah proses memilih network Id dan host ID yang tepat untuk suatu jaringan. Tepat atau tidaknya konfigurasi ini tergantung dari tujuan yang hendak dicapai, yaitu mengalokasikan IP address seefisien mungkin.

Setelah menentukan pengalokasian IP address maka selanjutnya kita dapat melakukan resource printer (memakai bersama sumberdaya).











BAB IV

URAIAN KHUSUS

4.1 Pendahuluan

Dalam Bab 4 ini akan dijelaskan seputar Setting Printer, dan juga hal–hal yang bersangkutan dengan printer, diantaranya :

o Setting Sharing Printer Server ke Printer Client Menggunakan Model Switch Printer.

o Menghapus Driver Printer.

o Menentukan Default Printer.

o Mengganti Nama Printer.

o Penjelasan Menu Sortcut pada Icon Printer

o Tips Merawat Printer.

4.1.1 Setting Sharing Printer Server ke Printer Client Menggunakan Model Switch Printer

yaitu pemakaian satu printer untuk beberapa user dengan memanfaatkan fasilitas File and Printer Sharing punya Windows. Ada beberapa metode yang dapat digunakan untuk membuat beberapa komputer berbagi satu printer. Mulai dari model jaringan LAN, switch printer, bahkan manual switch, dan lain-lain. Disini saya akan mengulas mengenai model Switch Printernya. Sebelum kita Setting Sharing Printer Server ke Printer Client Menggunakan Model Switch Printer maka yang kita harus mengetahui terlebih dahulu berapa IP printernya, IP disini tergantung dari jaringan yang kita telah buat. Yang akan di jelaskan disini mengenai printer HP LaserJet 5100 series.

Maka langkah-langkah mengetahui IP printer tersebut adalah:

· Tekan tombol menu pada printer

· Kemudian pilih information menu

· Setelah itu tekan tombol item

· Pilih print configuration

· Selanjutnuaa tekan tombol select

· Kemuadian secara otomatis akan terprint data/informasi printer tersebut dengan demikian kita bisa mengetahui berapa IP printer

Selanjutnya setelah kita mengetahui berapa IP printernya maka langkah selanjutnya adalah menginstalasi local printer dengan langkah sebagai berikut:

1. Klik tombol Start yang ada pada baris Taskbar, kemudian klik pilihan Printers and Faxes.

Selain menggunakan cara diatas, Anda dapat menggunakan perintah pada jendela Control Panel, klik icon Printers and Other Hardware. Di layar akan terlihat jendela Printers and Other Hardware, kemudian klilk icon Printers and Faxes.










Gambar . Jendela Printer and Faxes


2. Pada jendela Printers and Faxes, klik pilihan Add a Printer atau klik menubar File, kemudian klik pilihan Add Printer.

Di gambar akan terlihat jendela Add Printer Wizard.










Gambar 4.1.1.3 Jendela Add Printer Wizard


3. Klik tombol Next> untuk menampilkan kotak dialog berikutnya.

a. Local printer attached to this computer : jika printer yang baru yang akan diinstalasi langsung terpasang pada computer Anda. Apabila printer yang Anda gunakan mendukung Plug and Play, maka tandai dengan checklist pilihan Automatically detect and install my Plug and Play printer.

b. A network printer or a printer attached to another computer : jika printer terpasang pada computer yang lain dengan fasilitas jaringan (network). Dan printer tersebut Anda gunakan dalam proses pencetakan.

Disini saya akan memilih Local printer attached to this computer tapi tanpa menchecklist pilihan Automatically detect and install my Plug and Play printer, karena akan menginstalasi printer yang baru yang akan diinstalasi langsung terpasang pada computer tapi printer yang saya gunakan tidak mendukung Plug and Play.



Gambar 4.1.1.4 Jendela pemilihan describrs

4. Klik tombol Next> untuk menampilkan kotak dialog berikutnya, kemudian buat port baru yang digunakan oleh computer tersebut dengan cara klik pilihan Create a new port pada bagian Type of port pilih dan klik Standard TCP/IP port. Perhatikan gambar dibawah ini :










Gambar 4.1.1.5 Jendela pemilihan port


Kemudian klik tombol Next> untuk menampilkan kotak dialog berikutnya.

5. Selanjutnya akan muncul kotak dialog Add standard TCP/IP printer port wizard.

Di gambar akan terlihat jendela Add Printer Wizard.










Gambar 4.1.1.6 Jendela Add port Wizard


Kemudian klik tombol Next> untuk menampilkan kotak dialog berikutnya.

6. Pada kotak dialog berikutnya masukkan IP address printer tersebut ke dalam kotak Printer Name or IP Address (misalnya, 10.20.14.127) serta masukkan juga Port Namenya, biasanya port name akan langsung terisi secara otomatis. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada gambar dibawah ini :










Gambar 4.1.1.7 Jendela nama port


Setelah itu klik tombol Next> untuk menampilkan kotak dialog berikutnya.

7. Pada kotak dialog selanjutnya akan di tampilkan semua configurasi Add new port yang telah kita lakukan, disini kita harus memperhatikan SNMPnya karena kalau No berarti computer tersebut tidak terkoneksi karena IP address yang di masukkan salah atau tidak sama dengan IP printer tersebut. Apabila telah Yes SNMPnya klik tombol Finish untuk menampilkan kotak dialog berikutnya. Supaya lebih jelas dapat dilihat pada gambar dibawah ini :








Gambar 4.1.1.8 Jendela tahap akhir dari pembuatan port baru

8. Selanjutnya tentukan nama perusahaan pembuat printer atau merk printer pada pilihan Manufacture. Kemudian pilih model printer yang akan ditambahkan pada pilihan Printers. Misalnya HP pada pilihan Manufacturer dan HP LaserJet 5100 Series PS pada pilihan Printers.

Apabila pada daftar pilihan printer tersebut tidak ada, maka Anda dapat memilih model printer yang kompitibel dengan printer yang Anda gunakan, pada pilihan Have Disk. Perhatikan gambar dibawah ini :










Gambar 4.1.1.9 Jendela pemilihan driver printer


9. Gambar . Jendela Driver printerKlik tombol Next> untuk menampilkan kotak dialog berikutnya, kemudian ketikkan nama printer yang Anda inginkan pada kotak dialog berikutnya pada pilihan Printer Name.










Gambar 4.1.1.10 Jendela menentukan nama printer


10. Selanjutnya klik tombol Next> maka akan muncul kotak dialog Printer Sharing, Anda dapat menentukan apakah printer tersebut dapat digunakan bersama dengan pemakai lain dalam jaringan (network) kalau mau digunakan bersama maka tandai kotak Share Name ataupun hanya digunakan oleh computer Anda saja jangan menandai langsung klik tombol Next> saja. Disini saya akan memakai pilihan yang pertama yaitu untuk di pakai secara bersama printernya (Printer Sharing). Untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini :










Gambar 4.1.1.11 Jendela menentukan sharing


Kemudian klik tombol Next> untuk menampilkan kotak dialog Print Test Page.

11. Setelah itu apabila Anda memilih Share maka Anda di minta untuk mengisikan lokasi printer yang akan di bagikan. Apabila Anda tidak memilih share maka Anda tidak perlu mengisikan karena tidak akan muncul kotak dialog seperti dibawah ini :










Gambar 4.1.1.12 Jendela menentukan lokasi sharing


12. Pada kotak dialog Print Test Page, Anda dapat menentukan apakah akan mencetak halaman percobaan (pilihan Yes) atau tidak akan melakukan pencetakan halaman percobaan (pilihan No). untuk lebih jelasnya bisa lihat gambar dibawah ini :













Gambar 4.1.1.14 jendela pemilihan Pertanyaan print test page

Gambar . Jendela print test page


Kemudian klik tombol Next> untuk menampilkan kotak dialog berikutnya.

13. Klik tombol Finish untuk mengakhiri proses instalasi tersebut. Perhatikan tampilan berikut yang berisi informasi proses instalasi printer.










Gambar 4.1.1.15 Jendela informasi proses akhir instalasi printer


14. Setelah mengklik Finish maka secara otomatis Driver printer tersebut akan terinstall. Seperti terlihat pada gambar dibawah ini :



Gambar 4.1.1.16 instalasi driver printer

15. Dan hasilnya dapat Anda lihat pada jendela Printer and Faxes akan terlihat seperti gambar sibawah ini:





4.1.2 Menghapus Driver Printer

Terkadang salah satu printer yang telah diinstalasi dan terdapat pada jendela Printers and Faxes sudah tidak diperlukan lagi, karena Anda telah mengganti printer terbaru. Penghapusan ini digunakan untuk menghapus nama printer, sehingga drivers dari printer tersebut akan terhapus. Langkah yang digunakan adalah sebagai berikut :

1. Klik tombol Start yang ada pada baris Taskbar.

2. Klik pilihan menu Printers and Faxes.

Selain menggunakan perintah tersebut diatas, Anda dapat menggunakan cara menu Start, Control Panel, Printers and Other Hardware, kemudian klik pilihan Printers and faxes.

3. Klik pilihan printer yang diinginkan, misalnya HP Laserjet 5100 Series PS. kemudian klik menu File, Delete atau pada kotak Printer Task, klik pilihan link Delete this printer. Kotak dialog akan terlihat di layar sebagai berikut :

Selain menggunakan cara tersebut Anda dapat menampilkan shortcut, dengan cara klik kanan mouse, kemudian klik pilihan Delete.

4. Pada kotak dialog tersebut di atas, klik tombol Yes.

4.1.3 Menentukan Default Printer

Printer default merupakan pilihan utama dalam proses pencetakan file dalam komputer yang Anda gunakan. Sehingga seluruh aplikasi dalam Windows XP akan menggunakan printer default ini sewaktu akan melakukan pencetakan. Langkah yang digunakan untuk menentukan default printer adalah sebagai berikut :

1. Klik tombol Start yang ada pada baris Taskbar.

2. Klik pilihan menu Printers and Faxes.

Selain menggunakan perintas tersebut di atas, Anda dapat menggunakan cara klik menu Start, Control Panel, Printers and Other Hardware, kemudian klik pilihan Printers and Faxes.

3. Klik pilihan printer yang dinginkan, misalnya HP Laserjet 5100 Series PS, kemudian klik menu File, Set as Default Printer.

Selain menggunakan cara tersebut Anda dapat menampilkan shortcut, dengan cara klik kanan mouse, kemudian klik pilihan Set as Default Printer.

4.1.4 Mengganti Nama Printer

Nama printer yang digunakan dapat dirubah sesuai dengan keinginan Anda. Langkah yang digunakan untuk merubah nama printer tersebut adalah sebagai berikut :

1. Pada jendela Printers and Faxes, pilih jenis printer yang akan dirubah namanya.

2. Klik menubar File, kemudian klik pilihan Rename (F2) atau klik icon Rename this printer pada kotak Printer Task.

Selain menggunakan cara tersebut Anda dapat menampilkan shortcut, dengan cara klik kanan mouse, kemudian klik pilihan Rename.

3. Ketik nama baru dari printer yang akan dirubah tersebut, kemudian akhiri dengan Enter.

4.1.5 Penjelasan Menu Sortcut pada Icon Printer

Setelah proses instalasi tesebut diatas di lakukan, maka Anda dapat menampilkan dan menggunakan menu shortcut dengan cara sebagai berikut :

1. Klik kanan mouse pada posisi icon shortcut printer yang ada pada jendela Printer and faxes






2.. Klik pilihan menu sesuai dengan kebutuhan Anda.

§ Open : digunakan untuk membuka jendela printer.

§ Set as Default Printer : digunakan untuk menjadikan printer yang dipilih sebagai default atau standard pemilihan printer.

§ Printing Preference : digunakan untuk menampilkan kotak dialog Printing Preference. Pada kotak dialog tersebut Anda dapat memilih orientasi pencetakan, order pencetakan, kualitas pencetakan, memilih warna tinta yang digunakan dan lain sebagainya.

§ Pause Printing : digunakan untuk menghentikan sementara proses pencetakan.

§ Sharing : digunakan untuk mengatur penggunaan printer secara bersama-sama dalam suatu jaringan.

§ Create Shortcut : digunakan untuk membuat icon shortcut dari icon printer yang dipilih.

§ Delete : digunakan untuk menghapus icon printer yang dipilih.

§ Rename : digunakan untuk mengganti nama printer.

§ Properties : digunakan untuk manampilkan keterangan atau informasi secara umum dari konfigurasi printer, sehingga Anda dapat mengatur kembali konfigurasi tersebut.

4.1.6 TIPS MERAWAT PRINTER

Berikut ini cara termudah dalam memelihara dan merawat printer, sehingga kualitas printer yang Anda inginkan dapat terpenuhi. Untuk memudahkan Anda dalam memelihara dan merawat pheriperal agar trjaga dengan baik, langkah-langkahnya sebagai berikut :

· Nyalakan printer sedikitnya tiga hari sekali.

· Jika hasil menurun lakukan” Cleaning” ( maksimal dua kali ).

· Disarankan tidak mengganti/mencabut cadtridge jika tinta belum habis.

· Usahakan agar tinta menyentuh chip clss yang terdapat dalam cadtridge.

· Pstikan printer bebas dari debu terutama pada tempat tempat penarik kertas.

· Gunakan kain basah dan kering untuk membersihkan area penarik kertas.

· Bersihkan bagian luar printer dengan menggunakan kain basah.

· Lakukan update driver demi meningkatkan kinerja printer.











BAB V

PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Jadi dapat disimpulkan bahwa setting sharing printer jaringan lan yaitu sebuah kumpulan komputer, printer dan peralatan lainnya yang terhubung dalam satu kesatuan melalui jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa kilometer dengan memakai sumber daya untuk menampilkan hasil pekerjaan (printer) secara bersama-sama. Dalam hal ini ada beberapa metode yang dapat digunakan untuk membuat sharing printer, mulai dari model jaringan LAN, switch printer, bahkan manual switch.

5.2 Saran-saran

5.2.1 Saran Untuk Pihak Industri

1. Supaya lebih memperhatikan keadaan siswanya yang sedang prakerin.

2. Untuk dimohon diberikan pengetahuan yang baru supaya pengalaman siswa yang prakerin bertambah.

3. Menyeimbangankan antara materi dan praktenya, jangan terlalu banyak praktek dan jangan juga terlalu banyak materi.

4. Supaya terjalin kerjasama yang lebih baik dengan siswa prakerinnya.

1.2.2 Saran Untuk Pihak Sekolah

1. Pihak sekolah sebaiknya membantu siswanya dalam Praktek Kerja Industri ini, jangan terlalu membebankan pada siswanya.

2. Selama siswa melaksanakan prakerin sebaiknya pihak sekolah memonitoring siswa seefektif dan sesering mungkin, sehingga dapat terjalin kerjasama yang baik dengan pihak industri.

3. Kami mohon kepada pihak sekolah apabila siswa – siswinya akan melaksanakan prakerin, sudah jauh-jauh hari untuk menempatkan tempat prakerin, sehingga apabila sudah waktunya untuk melaksanakan prakerin siswa tersebut dapat melaksanakan prakerin sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan.

4. Semoga pada adik – adik kami nanti, tidak akan terulang lagi apa yang menjadi kendala kami sewaktu prakerin.